Rabu, 04 Juni 2014

SBY: 10 Menteri Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II Miliki Reputasi Buruk


Jakarta - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengungkapkan kinerja sebagian menteri Kabinet Indonesia Bersatu jilid II menjelang Pemilihan Presien dan Wakil Presiden 2014,  di bawah harapan.

"Ada 10 Kementerian yang kita nilai kinerjanya dibawah harapan," ujar Presiden SBY dalam sidang kabinet paripurna di kantornya, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (4/6/14).

Oleh karena itu, SBY meminta seluruh jajarannya untuk meningkatkan kinerjanya dalam sisa waktu 4,5 bulan ini. "Diikhtiarkan agar bisa dicapai harapan," katanya.

Evaluasi tersebut dilakukan Presiden SBY dengan dibantu oleh Wapres Boediono dan pejabat terkait.

Sekadar diketahui, rapat kabinet paripurna yang membahas akuntabilitas keuangan dan kepatuhan terhadap aturan ini dihadiri Wakil Presiden Boediono dan jajaran kabinet Indonesia bersatu jilid II.

"Agar kinerja yang kita harapkan itu bisa dicapai dan nanti pada saatnya para menko akan berikan konseling ke 10 menteri, mungkin ada yang lain. Apa yang mesti dilakukan agar sisa masa bakti 4,5 bulan ini dapat kita laksanakan dengan sebaik-baiknya," tuturnya.

Dia mengatakan, pilpres pasti berpengaruh terhadap kinerja pejabat pemerintah, baik di pusat dan daerah.
sumber:sindo

Related Posts:

  • Prabowo: Isi Penolakan Hasil Pilpres 2014 Jakarta - Sungguh ironi pengakuan capres nomor urut 1, yang memberikan ketegasannya terhadap pelaksanaan pemilu 2014. Dalam konferensi persnya Prabowo tanpa didampingi Hatta menyampaikan dan mencermati proses pelaksanaan p… Read More
  • Gagal Sebagai Tim Pemenangan No Urut 1 Mahfud MD Mundur Jakarta - Mahfud MD telah mengundurkan diri dari posisinya sebagai Ketua Tim Pemenangan capres Prabowo Subianto dan cawapres Hatta Rajasa pada hari ini, Selasa (22/7/2014). Adapun alasan mundurnya dari posisinya, karena M… Read More
  • Jalur Resmi Pendakian Gunung Kerinci Jakarta - Gunung kerinci, merupakan salah satu gunung Teraktif Dan Tertinggi di Indonesia yang memiliki ketinggian 3805Mdpl yang, lebih tinggi daripada Gunung tertinggi di pulau jawa yaitu Gunung Mahameru 3676Mdpl. Sese… Read More
  • Jalur Resmi Pendakian Taman Nasional Gunung Rinjani Ada beberapa jalur utama dan resmi yang sering dugunakan oleh pendaki ke Gunung Rinjani. Berikut jalur-jalur tersebut: Jalur Sembalun - Mataram - Sembalun (± 4-5 jam kendaraan umum) - Sembalun Lawang - Puncak Gunung Rinja… Read More
  • Jalur Resmi Pendakian Gunung Semeru   Jakarta - Tips mendaki gunung RUTE TRANSPORTASI Dari SURABAYA Naik Bus Dari Terminal Bungurasih/Purabaya menuju Terminal Arjosari Malang (Patas Rp 15.000 / eko Rp 10.000). Dari terminala Arjosari Bisa langsung naek an… Read More

0 komentar:

Posting Komentar