Sabtu, 14 Juni 2014
Janji No Urut.1 Pendidikan & Kesehatan Gratis
Jakarta - Sudah ada ribuan warga Kabupaten Sikka, Maumere, Nusa Tenggara Timur (NTT), memadati halaman kantor Golkar, hanya untuk bertemu dan memberikan dukungan kepada pasangan Prabowo-Hatta.
Kampanye kali ini hanya diwakili oleh Calon Wakil Presiden (Cawapres) Hatta Rajasa, tanpa kehadiran Prabowo. Meskipun demikian, mendapat sambutan hangat dari ribuan warga Sikka dengan menyanyikan lirik lagu garuda di dadaku dan presidenku Prabowo-Hatta.
Kepada ribuan simpatisan dan pendukungnya, Hatta Rajasa dalam kampanyenya mengatakan, jika warga Sikka memberikan dukungan penuh kepada pasangan prabowo-Hatta maka dirinya bakal mengembangkan sektor pariwisata di daerah tersebut, Jumat 13 Juni 2014.
Selain itu, dirinya berjanji akan menggratiskan sekolah bagi siswa yang yang tidak mampu dan akan mengratiskan kesehatan bagi masarakat di Indonesia.
Cawapres Hatta Rajasa dalam kampanye di Sikka, ini didampingi oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah Gerindra NTT, Eston Funay dan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah Partai Amanat Nasional (PAN) Propinsi NTT Eurico Guterres.
Sebelum kembali ke Jakarta, calon wakil presiden Hatta Rajasa menyempatkan diri menyambangi warga pengungsi korban Gunung Rokatenda yang masih berada di tenda pengungsian. Hatta berpesan pada warga pada tanggal 9 juli pilih Prabowo-Hatta dengan nomor urut satu.
Related Posts:
Tim Sukses Prabowo-Hatta Jabar Optimalkan Relawan Jakarta - Tim Gabungan Kampanye Prabowo-Hatta Rajasa Jawa Barat merangkul dan mengoptimalkan peran relawan spontan bermunculan."Saat ini sudah ada 10 kelompok relawan yang berkoordinasi dengan tim gabungan Prabowo-Hat… Read More
Isu Penghapusan Tunjangan Sertifikasi Guru Jakarta - Calon presiden yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Joko Widodo (Jokowi) mendatangi kantor pusat Persatuan Guru Republika Indonesia (PGRI) di Jalan Tanah Abang 3, Jakarta Pusat, Jumat (23/5… Read More
Serangan JW - JK Dari Darat Laut Udara Jakarta - Setelah melalui tes kesehatan Capres dan Cawapres Joko Widodo - Jusuf Kalla (JK) diyakini pasangan akan tampil sebagai pemenang dalam Pemilu Presiden (Pilpres) pada 9 Juli mendatang. Dalam paparannya Presiden Neg… Read More
Satu Partai Lagi Peluang Besar Menjadi Orang Nomor Satu di Indonesia Jakarta - Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto menyatakan dan meyakinkan akan ada lagi satu partai politik yang memiliki massa cukup besar ikut bergabung pada untuk mengusungnya pada pemilihan presiden 9 Juli 20… Read More
Bagi Kartu Formatur Tim Pemenangan JW-JK JAKARTA — Sekjen PDIP, Tjahjo Kumolo, menegaskan Ketua Tim Pemenangan Capres-Cawapres Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK) tidak harus berasal dari unsur PDIP. Sosok itu bisa dari unsur internal semua partai koalisi dan ek… Read More
0 komentar:
Posting Komentar