Kamis, 22 Mei 2014

Rusia Uji Coba Rudal Antar Benua

International – Kini Pemerintah  Rusia mengklaim telah sukses menguji coba rudal balistik antarbenua. Uji coba itu dilakukan, ketika Rusia bersitegang dengan negara-negara Barat, terutama Amerika Serikat sebagai imbas krisis Ukraina.

Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan, uji coba rudal balistik antarbenua berlangsung Selasa kemarin. Rudal antarbenua yang diuji coba adalah rudal RS - 12M Topol ICBM. Uji coba dilakukan di dekat Laut Kaspia pukul 09.08 waktu Moskow.

Rudal itu menghantam target di wilayah sewaan Rusia di Kazakhstan. “Tujuan dari peluncuran ini adalah untuk menguji hulu ledak calon rudal balistik antarbenua,” kata juru bicara Kementerian Pertahanan Rusia, Igor Yegorov, seperti dikutip Interfax, Rabu (21/5/2014).

Rudal jenis itu, menurut Yegorov, juga pernah diuji coba Rusia pada Desember 2013 dan Maret 2014. Jangkauan rudal itu bisa mencapai 10 ribu km. Uji coba sebelumnya diawasi langsung oleh Presiden Vladimir Putin.

Meskipun pihak Kremlin tidak menyinggung uji coba itu terkait ketegangan dengan negara-negara Barat, namun, mereka tidak bisa menepis hal itu. Terlebih, ketegangan Rusia dengan negara-negara Barat terus memanas, sejak Rusia mencaplok Crimea dari Ukraina.

Related Posts:

  • 8 Bukti Keterlibatan Asing Pilpres 2014 JAKARTA (CARE)- Sinyal adanya keterlibatan asing dalam Pilpres 2014 dikemukakan oleh Direktur Eksekutif Nurjaman Center for Indonesian Democracy (NCID), Jajat Nurjaman. Menurut Jajat, indikasi tersebut terlihat setelah se… Read More
  • Inilah Jalur Alternatif Untuk Pemudik dari Pantura Jakarta - Jalur Pantura selalu menjadi favorit para pemudik karena jalurnya yang lurus. Pengalihan pertama adalah pada KM 66 tol Cikopo sehingga keluar lewat Sadang (jalur tengah) atau meneruskan ke Bandung (jalur selatan).… Read More
  • Gugatan Newmont Jakarta - Bertempat di Kementerian Perekonomian di Jakarta, Senin (7/7), berlangsung pertemuan tertutup para menteri membahas gugatan Newmont kepada pemerintah Indonesia terkait larangan ekspor bahan mineral  mentah s… Read More
  • Kumpulan Resep Kue Kering Lebaran 2014 Jakarta - Lebaran sebentar lagi, untuk menemani suasana kemenangan tersebut pasti ibu-ibu ataupun bapak bapak pasti ingin bagaimana merasakan menyediakan aneka hidangan istimewa di hari yang fitri, dan diantara hidangan te… Read More
  • Hati-hati Ancaman Kelompok Separatis Jakarta - Kelompok separatis Organisasi Papua Merdeka (OPM) mengancam akan menyerang sejumlah objek vital dan instalasi keamanan saat pemungutan suara Pemilihan Presiden Rabu 9 Juli 2014.Ancaman itu disebarkan melalui pesa… Read More