Rabu, 21 Mei 2014

Dituduh Teroris Wanita Ini Simpan Uang di Celana Dalam

International - Seorang mahasiswi di London, diadili atas tuduhan menyelundupkan uang 20 ribu Euro (sekitar Rp314 juta) ke Suriah untuk mendanai milisi musuh Presiden Bashar al-Assad. Mahasiswi itu dituduh menyelundupkan uangnya di celana dalam.
 
Aksinya menyelundupkan uang ke Suriah digagalkan, setelah dia ditangkap di Bandara Heathrow, London. Mahasiswi bernama Nawal Masaad, 26, semula merencanakan terbang ke Turki untuk mengirim uang kepada suaminya, yang dituduh ikut perang di Suriah.

Uang itu dilaporkan terbungkus plastik, dan disita saat dia ditangkap pada 16 Januari 2014 lalu. Dalam sidang kemarin di London, Masaad dan dan temannya El-Wahabi, yang sama-sama keturunan Maroko, mengaku tidak bersalah atas satu tuduhan mendanai militan di Suriah.

Di Facebook, Masaad membuat bantahan soal tuduhan berafiliasi dengan kelompok militan di Suriah. Dia mengaku sebagai seorang Muslim Inggris yang membenci terorisme. Dia justru merasa jadi target kriminalisasi karena ras-nya.

”Pada 16 Januari 2014, saya ditangkap di Bandara Heathrow dan dituduh mengangkut uang ke Suriah untuk tujuan terorisme,” tulis Masaad. ”Saya tidak bepergian ke Suriah, saya bepergian ke Turki , Istanbul, yang sangat jauh dari perbatasan Suriah,” lanjut dia, seperti dikutip Al Arabiya, Selasa (20/5/2014).

Inggris sendiri mencemaskan gelombang kepergian warganya ke Suriah menjadi militant dan ikut berperang. Pemerintah setempat khawatir, para militan itu akan menjadi masalah besar setelah pulang ke Inggris.
sumber:sindo

Related Posts:

  • Wacana Nazi, Uni Soviet, dan Rencana AS Meledakkan Bulan Washington DC- Sejumlah dokumen rahasia diungkap Arsip Keamanan AS (National Security Archive) untuk memperingati 45 tahun pendaratan manusia ke Bulan yang jatuh pada 21 Juli 2014 lalu. Apa gerangan isinya? Apakah membenar… Read More
  • Inilah Jalur Kereta Tertinggi di Dunia Argentina - Terletak di atas ketinggian empat ribu meter dari atas permukaan laut Andes, Tren a Las Nubes atau kereta api ini menjadi kereta api tertinggi di Argentina, bahkan di dunia. Perjalanan kereta api ini dimulai d… Read More
  • 12 Jam Gencatan Senjata Israel-Hamas Jakarta - Pemerintah Israel kembali menyetujui gencatan senjata. Gencatan senjata ini ditujukan untuk meredakan ketegangan yang hampir satu bulan terjadi di Gaza. Dari keterangan Juru Bicara Militer Israel gencatan senjat… Read More
  • Kelompok Hamas Bersedia untuk Bahas Gencatan Senjata Jakarta - Kelompok Hamas pada Minggu (20/7/2014) mengaku telah mendapatkan undangan dari pihak Mesir untuk membahas gencatan senjata. Sebelumnya, Hamas mengaku tidak pernah sekalipun dihubungi Mesir dalam proses pembicar… Read More
  • Israel dan Hamas Pertimbangkan Gencatan Senjata Jakarta - Israel dan Hamas sedang mempertimbangkan usulan AS untuk melakukan gencatan senjata sementara menyusul meningkatnya konflik di Jalur Gaza yang dipicu aksi protes Palestina di Tepi Barat dan Jerusalem timur.Bloomb… Read More