Jakarta - Sangat disayangkan salah satu posko pemenangan calon presiden dari PDI Perjuangan, Joko Widodo, salah satu Pondok Komunitas Rakyat di Jalan Sultan Agung RT 12/06 Guntur, Setiabudi, Jakarta Selatan, tadi malam dilalap si jago merah, Senin (26/5/14).
Informasi yang didapat dari Kasi Humas Polsek Setiabudi, Ipda Sutyanta, mengatakan, peristiwa kebakaran tersebut menjadi bahan pembicaraan seluruh warga sekitar dan dipertanyakan warga, dikarenakan hal itu pertama kali terjadi dan peristiwa tersebut diketahui oleh Hendar, seorang warga yang tinggal di belakang posko, sekitar pukul 02.00 WIB.
Mengetahui bangunan posko berbahan kayu berbentuk panggung terbuka tersebut sudah terbakar, Hendar kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada Penanggung Jawab Posko, Hasudungan Napitupulu, yang segera melanjutkan ke Sudin Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Jakarta Selatan.
"Tidak begitu lama, Damkar segera datang dan mulai memadamkan api dibantu warga sekitar. Sekitar dua puluh menit, api akhirnya berhasil dipadamkan," jelasnya, Senin (26/5/14).
Sementara itu, tambahnya, walau tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, sejumlah furnitur serta berkas penting dalam posko berbentuk rumah tinggal tersebut habis terbakar dilalap api.
Sementara itu, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan," katanya.