Sabtu, 06 Juli 2013

Rebutan Lahan Parkir, Keponakan Ditusuk Pamannya Hingga Tewas


JAKARTA - Seorang paman bernama Dasol (31) menusuk keponakannya, Unang alias Nanang (28) hingga tewas, karena rebutan lahan parkir di Tanjung Duren, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat dinihari.

"Awalnya, tersangka menegur korban untuk memindahkan kendaraannya. Namun korban menolak dan mengajak pelaku berkelahi," kata Kepala Polsek Metro Tanjung Duren, Komisaris Polisi Firman Andreanto saat dikonfirmasi di Jakarta, Jumat.

Kompol Firman mengatakan korban memarkirkan kendaraan di lahan parkir yang dikuasai Dasol, namun tersangka menegur keponakannya tersebut.

Tidak terima ditegur, Unang menantang Dasol, kemudian pelaku mengambil pisau dan menusuk korban hingga tewas dengan luka pada bagian perut kanan.

Jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta Pusat, guna proses otopsi, sedangkan tersangka melarikan diri.

Firman mengungkapkan penyidik kepolisian masih memburu keberadaan tersangka yang masih buron.

Related Posts:

  • Modus Ban Kempes Beraksi di Bengkel Tambal Ban   Jakarta - Aksi pencurian dengan modus ban kempes kembali terjadi di wilayah Kota Bekasi. Kali ini menimpa Wahyudi saat menambal ban yang kempes di Jalan Raya Kartini, Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi, J… Read More
  • Pembacok 17 Penumpang Tewas Kejang-kejang Surabaya  - Berakhir sudah penyelidikan maupun pemberkasan kasus yang sedang ditangani oleh kepolisian Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Kasus tersebut adalah pembacokan 17 penumpang KM Lambelu oleh Fasikun alias Nur Fa… Read More
  • Kronologi Seminggu 24 Teroris Tertangkap Jakarta  - Kepala Badan Nasional Penangulangan Terorisme (BNPT), Ansyaad Mbai menjelaskan, teroris masih jadi ancaman besar Indonesia. Pergerakannya selalu berubah agar tidak mudah dilihat secara kasat mata, meski begit… Read More
  • Polisi Tangkap Pelaku Perbudakan Buruh Jakarta - Setelah menggerebek pabrik olahan limbah di kawasan Bayur, Tangerang, Polres Kota Tangerang telah menangkap beberapa pelaku perbudakan buruh. Ada pula pelaku yang tengah buron. "Ada lima tersangka yang sudah … Read More
  • Ban Bocor, Rp 101 Juta Amblas BLITAR - Aksi kejahatan kembali terjadi di Blitar. Sepasang suami istri, Yapto (55) dan istinya, Wijayati (40), pengusaha ternak ayam asal Kelurahan/Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar kehilangan uang sebesar BRI … Read More

0 komentar:

Posting Komentar