Rabu, 24 Juli 2013

FPI vs Pemerintah

 
Jakarta -Anggota DPR RI dari Fraksi Demokrat, Sutan Bhatoegana, menegaskan Front Pembela Islam (FPI) sama saja dengan melawan pemerintahan yang sah ketika menyebut Presiden SBY sebagai pecundang.

"Itu sama saja melawan pemerintah yang sah. FPI harus tunduk pada aturan UUD dan NKRI. Mereka tidak boleh menjalankan aturan sendiri apalagi membawa-bawa nama Islam, karena kita ini bukan negara Islam tapi mempunyai penduduk Muslim terbesar di Dunia," kata Sutan Rabu (24/7/13).

Menurut Sutan mestinya FPI menunjukkan ajaran Islam yang damai bukannya menyebarkan ketakutan di mana-mana. "Sudah jelas itu perintah SBY untuk menindak dengan tegas bagi orang-orang maupun kelompok-kelompok yang meresahkan dan mengganggu ketertiban umum," kata Sutan.

Dia meminta aparat Polisi lebih tegas bertindaknya lagi untuk menjaga kewibawaan Pemerintah demi menimbulkan rasa aman dan tenteram bagi masyarakat.

"FPI harus ditindak tegas apabila tidak bisa memperbaiki atau intropeksi diri atas perilaku mereka selama ini," kata Sutan.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari FPI atas pernyataan Sutan Bathoegana.

Related Posts:

  • Waspada Penipuan Berkedok Arisan Paket LebaranBandung - Polisi mengimbau warga Bandung agar waspada aksi penipuan berkedok arisan paket lebaran. Memasuki bulan Ramadan, biasanya marak arisan menawarkan paket produk, sembako, serta menjanjikan keuntungan berlipat."Kalau a… Read More
  • `Sniper` Disiagakan di Jalur MudikBogor - Sama seperti di tahun-tahun sebelumnya penembak jitu disiagakan di jalur mudik lebaran."Penembak jitu di tempat rawan kita siagakan," kata Kapolda Jabar Irjen Suhardi Alius, di Kota Bogor, Jumat(5/7) .Suhardi mengatak… Read More
  • Rencana Tarif Parkir DKI Naik Empat Kali LipatJakarta - Untuk mengurangi penggunaan kendaraan pribadi di ibu kota, Pemprov DKI Jakarta mengajukan kenaikan tarif parkir hingga empat kali lipat. Kepastian mengenai usulan ini tertuang dalam Surat Gubernur DKI Jakarta Nomor … Read More
  • Tips Melawan Aksi Copet di AngkotJakarta - Pencopet sering beraksi dengan modus yang berulang. Salah satunya dengan cara pura-pura memijat penumpang, lalu merusak konsentrasi. Bagaimana cara terhindar dari aksi kejahatan ini?Copet pemijat biasanya beraksi ta… Read More
  • 33 Titik Tempat Pengamatan Sidang Isbat JAKARTA  – Ada 33 titik yang sore ini menjadi tempat pengamatan untuk mengetahui posisi hilal (bulan) yang akan dilakukan pada Sidang Isbat yang akan digelar Kementerian Agama (Kemenag). Lewat sidang ini menetapkan kapan… Read More

0 komentar:

Posting Komentar