Rabu, 24 Juli 2013
Jalan Arteri Porong-Ketapang Siap Dipergunakan
Sidoarjo - Dipastikan arus balik dan arus mudik lebaran di wilayah Porong, arus lalulintasnya lancar. Pasalnya, arteri Porong dari pintu masuk dan keluar di Ketapang Tanggulangin sudah diujicobakan dan bisa dipergunakan.
Dalam uji coba itu, tampak Kasubdit Dikyasa Dirlantas Polda Jatim, AKBP Elijas Hendra; Kasat Lantas Polres Sidoarjo, AKP Tommy F; Pejabat Pembuat Kebijakan BPLS Arteri Porong, Ahmad Purwanto; Kadishub Kabupaten Sidoarjo, Husni Thamrin; Humas BPLS, Dwinanto H Prasetyo dan pejabat lainnya.
Menurut Ahmad Purwanto, diujicobakannya arteri mulai Ketapang yang menyambung hingga arteri Gempol Pasuruan sepanjang 7, 2 kilometer ini untuk mendukung atau menambah kelancaran arus mudik dan arus balik di Porong. "Arteri ini siap dipergunakan. Arteri ini juga untuk melancarkan jalur transportasi perekonomian Jatim," ucapnya usai uji coba, Rabu (24/7/13).
Diakuinya, dalam arteri ini juga masih ada kekurangannya. Terutama soal rambu di bunderan, dan nanti akan dilakukan pembenahan. Arteri ini juga dilengkapi dengan frontage. Bagi pengguna jalan akan bisa masuk dan keluar secara hati-hati melalui frontage. "Dipastikan H-7, semua kekurangan dalam arteri, sudah dirampungkan dan siap semuanya," terangnya.
Kasubdit Dikyasa Dirlantas Polda Jatim AKBP Elijas menilai arteri ini bisa membantu kelancaran arus lalin dalam menyambut lebaran. Memang ada rambu yang harus dilengkapi dan itu akan dilakukan oleh BPLS. "Jika terjadi penumpukan, akan dilakukan rekayasa untuk kelancaran dilapangan," terangnya.
Categories: Info Lantas, Utama
Related Posts:
Malapetaka 15 Januari (Malari) Jakarta – Malari adalah peristiwa kerusuhan besar yang mengguncang Jakarta. Adalah salah satu momen peristiwa 15 Januari 1974, Saat itu mahasiswa turun ke jalan dan memprotes penanaman modal asing dari Jepang. Kebetula… Read More
Jalur Busway Masih Dijadikan Alternatif Bagi Pengendara Jalur - Penerapan jalur khusus kendaraan umum masih saja menjadi sorotan para pengguna jalan, khususnya roda dua dan empat. Pemberitahuan maupun himbauan tidak menggunakan jalur Busway sudah lama diterapkan. Namun mas… Read More
DP Biaya Haji Tahun 2014 Naik 5% Jakarta - Menteri Agama, Suryadharma Ali membenarkan adanya rencana menaikan Setoran Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH). Rencananya Kementerian Agama akan menaikkan setoran dari Rp25 juta menjadi Rp30 juta. Kena… Read More
Anas: Ini Baru Awal Permainan Akan Ada Lainnya Jalur - setelah KPK melakukan pemanggilan ke_2 yang juga tidak dihadiri Anas Urbaningrum, kini juru bicara Perhimpunan Pergerakan Indonesia (PPI) Ma'mun Murod Al Barbasy, mengatakan akan ada surprise yang diberikan ol… Read More
Cas Cis Cus Proyek KPK Jakarta - Terbongkarnya akal-akalan dalam proyek pengadaan sarana prasarana, yang dikaitkan dengan para pemimpin justru semakin menjatuhkan kewibawaan negara ini. Setelah terbentuknya KPK pada tahun 2006. Selama kurun waktu… Read More
0 komentar:
Posting Komentar