Jumat, 01 Agustus 2014
Home »
Info Lantas
» Besok Puncak Arus Balik di Jalur Selatan
Besok Puncak Arus Balik di Jalur Selatan
Jakarta - Dishub Provinsi Jawa Barat telah memprediksi puncak arus balik pasca lebaran 1435 Hijriah akan terjadi pada Jumat (1/8/14) dan Sabtu (2/8/14).
Untuk diketahui hal tersebut seiring dengan telah masuknya jadwal masuk para pekerja, PNS dan pelajar yang akan dimulai pada Senin (4/8/14).
Kepala Dishub Provinsi Jabar Dedi Taufik menyampaikan, kondisi arus lalu lintas dibeberapa jalur mudik baik itu Pantura, Tengah, maupun selatan terpantau ramai lancar. Namun, memasuki akhir pekan nanti diprediksi ketiga jalur tersebut akan dipadati ribuan pemudik dalam momentum arus balik.
"Kemungkinan Jum'at (1/8/14) pagi para pemudik akan mulai bergerak," ujar Kadishub Jabar Dedi Taufik, di posko Nagreg, Kamis (31/7/14).
Untuk itu, lanjut dia, pihaknya telah bersiap mengantisipasi adanya kepadatan disejumlah jalur dengan berkoordinasi secara intensif dengan jajaran kepolisian. Mulai dari memetakan beberapa langkah seperti buka tutup jalur hingga penerapan one way.
Dia menambahkan, arus balik kali ini pun diperkirakan bakal didominasi oleh kendaraan roda dua. Sebab, pemerintah hanya menyiapkan proses angkut ketika arus mudik beberapa waktu lalu dengan menggunakan kereta api dan kapal laut sementara pada arus balik para pemudik tidak difasilitasi untuk pengangkutan. Sehingga, wajar bila nanti pemudik yang menggunakan roda dua akan meningkat.
Categories: Info Lantas
Related Posts:
Jakarnaval Buat Macet Jalan IbukotaJAKARTA – Baru nanti sore acara ini akan dimulai namun sejak siang tadi ruas jalan HI telah dipadati kendaraan hingga macet panjang. Sesuai informasi bahwa acara Jakarnaval akan dimulai pada pukul 15.00 Wib, yang akan berlang… Read More
Bus Hangus Dibakar Massa di Pantura INDRAMAYU -- Sebuah bus hangus dibakar massa di jalur Pantai Utara (Pantura), tepatnya di Blok Pangpang 2, Desa Eretan Wetan, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Ahad (30/6). Bus tersebut dibakar massa lantara… Read More
Jalan Pantura Tegal Macet Imbas Perbaikan Jalan Tegal - Satlantas Polres Tegal Kota, Jawa Tengah saat ini memberlakukan penarikan kendaraan dari Jakarta ke Semarang, sebagai upaya mencairkan suasana antrian kendaraan di Jalan Raya Kolonel Sugiono Pantura Kota Tegal… Read More
11 Titik Rawan Macet dan Bencana di Jalur Selatan Cilacap - Sebanyak 11 titik rawan kemacetan dan bencana alam di sepanjang jalur selatan Jawa Tengah, yang melintasi wilayah Cilacap patut diwaspadai. Demikian disampaikan Kepala Dishubkominfo, Kabupaten Cilacap… Read More
Dishub Akan Cabut Trayek Angkutan Umum Nakal Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI mengancam akan mencabut izin trayek angkutan umum di Jakarta yang menaikkan tarif secara sepihak paska kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Tindakan tegas ini diambil, k… Read More
0 komentar:
Posting Komentar