Kamis, 06 Maret 2014

Rencana Timwas Century Panggil Boediono di Tolak Ketua DPR

Nasional – Ketua DPR RI Marzuki Alie menegaskan tidak akan menandatangani surat pemanggilan Timwas Century terkait pemanggilan Wakil Presiden Boediono. Sebab jika  menandatangani maka  melanggar keputusan paripurna DPR dimana timwas Century hanya berhak mengawasi penegak hukum untuk mengusut kasus ini.

“Saya tidak akan tanda tangan karena ini melanggar keputusan paripurna DPR dimana timwas Century hanya memiliki kewajiban untuk mengawasi kinerja aparat penegak hukum.Timwas tidak lagi memiliki kewenangan untuk memanggil Boediono dan itu keputusan paripurna DPR.Kalau saya langgar keputusan paripurna maka saya salah,” ujar Marzuki, di Gedung DPR/MPR RI, Kamis (6/3).

Marzuki menegaskan dirinya tidak ada keinginan dan kemampuan untuk melindungi siapapun yang bersalah, termasuk Boediono jika memang ada pelanggaran hukum.Sebagai ketua DPR dia pun tidak punya kepentingan melindungi penguasa. Mekanisme yang sudah disetujui oleh semua pihak di DPR sudah memutuskan bahwa pengusutan kasus tersebut diserahkan kepada aparat penegak hukum.

“Saya tidak mau dan tidak bisa mencampuri apa yang menjadi kewenangan penegak hukum. DPR sudah menyerahkan pengusutan itu kepada penegak hukum, maka serahkan pada penegak hukum. Kalau memang dalam pengawasan timwas aparat penegak hukum belum bekerja maksimal, maka harusnya yang dilakukan timwas adalah mendorong penegak hukum untuk bekerja maksimal,” tegasnya.

Selain dirinya menurut Marzuki, beberapa pimpinan DPR lainnya seperti Wakil Ketua DPR, Sohibul Iman juga tidak mau tanda tangan karena memiliki pendapat yang sama.Sementara Wakil Ketua DPR Pramono Anung mengatakan tidak mau lagi tanda tangan karena merasa sudah dua kali menandatangani pemanggilan Boediono.

“Kalau untuk Priyo dan Taufik (red ; Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso dan Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan) saya tidak tahu apa sikapnya karena dalam rapim terakhir mereka tidak hadir. Tanya saja kepada mereka apa mau tanda tangan,” tandasnya

Related Posts:

  • Wow - Gaji para tenaga ahli anggota DPR akan dinaikkan Jalur - Belum sampai dua bulan menjabat para wakil rakyat ini mengharafkan kenaikkan gaji, informasi yang didapat dari Wakil Ketua Badan Legislasi DPR Firman Subagyo mengatakan gaji tenaga ahli anggota DPR periode 2014-2019… Read More
  • Naiknya BBM Berdampak Serius di Pemerintahan Jokowi Jalur - Rencana akan di naikkannya harga BBM oleh pemerintah saat ini era kepemimpinan Joko Widodo, akan berakibat fatal, dan memiliki efek yang cukup besar dari segala sektor bidang. Saat ini pangsa pasar sudah dihantui ke… Read More
  • Sengketa (UU MD3)   Jalur -  Rapat pemilihan dan penetapan pimpinan di Komisi disetiap komisi, sampai saat ini masih berlangsung alot, terkait permintaan fraksi yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Hebat agar Presiden menerbitka… Read More
  • Enak Memfungsikan Lembaga Legislatif di Era Siapa?...   Jalur - Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPD, dan DPRD (UU MD3) telah disahkan. Lembaga legislatif yang kini menjadi empat lembaga yaitu MPR, DPR, DPD. dan DPRD. MPR tidak lagi menjadi lembaga ting… Read More
  • Pengalihan Keseriusan Naikkan Harga BBM Jalur - Keseriusannya untuk menaikkan harga BBM bersubsidi membuat Pemerintahan Presiden Joko Widodo harus memberikan penjelasan kepada rakyat bahwa akan dialihkannya subsidi ke sektor produktif. besarnya subsidi BBM se… Read More

0 komentar:

Posting Komentar