Selasa, 04 Maret 2014

Putra Mantan Presiden Mesir Ditangkap karena Konsumsi Narkoba

 
International - Aparat keamanan Mesir, membebaskan seorang putra presiden terguling Muhammad Mursi yang ditahan dengan dugaan menggunakan obat-obatan terlarang.

Pembebasan tersebut, diinformasikan kantor berita MENA, Senin (3/3/2014).

Abdullah Mursi (20), akhirnya dibebaskan pada Minggu (2/3/2014), setelah mahasiswa itu bersedia memberikan sampel darah dan air seninya untuk diperiksa.

Kepolisian menahan Abdullah pada Sabtu (1/3/2014), karena diduga memiliki dan menggunakan obat-obatan terlarang.

Polisi memeriksa Abdullah dan kawannya yang sedang duduk dalam mobil di sebuah lapangan parkir di sisi timur Kairo.

Polisi menambahkan, mereka juga menemukan dua batang hasis di dalam mobil itu.

Kantor berita MENA sebelumnya mengabarkan, Abdullah, putra bungsu Mursi, sempat menginap dalam tahanan selama satu malam karena menolak pemeriksaan obat.

Sementara itu, kakak paling tua Abdullah, Osama Mursi, dengan keras menolak tudingan kepada adiknya itu dan menyebut tuduhan itu adalah dugaan palsu semata.

0 komentar:

Posting Komentar