Minggu, 09 Maret 2014

1 Unit Mobil Hancur akibat Aksi Geng Motor di Tanah Abang

Jakarta -  Aksi brutal kelompok yang diduga geng motor kembali beraksi di kawasan Pejompongan, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu dini hari, 9 Maret 2014. Mereka melakukan tindakan anarkis, kali ini yang menjadi korban adalah seorang pengemudi Kijang Innova yang tengah melintas di jalan itu.

Pengemudi Kijang Innova bernomor polisi B 1987 BZH yang tengah melintas dari arah Manggarai menuju Slipi itu tiba-tiba dicegat sepuluh pengendara motor tepat di perempatan jalan raya Pejompongan, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Para pengendara motor yang berboncengan itu langsung menaiki atap mobil, memecahkan kaca depan mobil dan mematahkan spion mobil. Tidak ada satupun warga yang berani menolong pengemudi.

"Ada polisi yang melihat aksi tersebut melepaskan tembakan ke udara. Mereka langsung kabur," kata Indra Ginting, saksi mata kejadian tersebut.

Beruntungnya aksi brutal kawanan pengendara motor itu tidak melukai pengemudi Kijang Innova. Pengemudi bersama mobilnya dibawa ke Polsek Metro Tanah Abang untuk dimintai keterangan.

Sementara itu, aparat kepolisian masih memintai keterangan saksi-saksi yang melihat kejadian tersebut. Kasus pengerusakan mobil oleh kawanan pengendara motor ini dalam penyelidikan Polsek Metro Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Related Posts:

  • Presiden SBY Resmikan Rumah Sakit Pekerja Jakarta, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meresmikan Rumah Sakit Umum Pekerja di Kawasan Berikat Nusantara (KBN) Jakarta Utara, Selasa (08/04). Ikut mendampingi Presiden SBY saat menekan tombol peresmian Gubernur DKI Jak… Read More
  • 9 April Tunjangan Profesi Guru Cair    Jakarta  - Direktur Pendidik dan Tenaga Kependidikan (P2TK) Ditjen Dikdas Kemdikbud, Sumarna Surapranata mengatakan, tunjangan profesi guru  akan dicairkan besok pada (9/4). Sebelumnya, ujar  Sum… Read More
  • Pelaksanaan Pemilu di Papua Terancam Ditunda      Jakarta-Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan, ada kemungkinan pemilu di Papua ditunda. Pasalnya, KPUD setempat kesulitan dalam mendistribusikan logistik surat suara ke Kabupaten Yahukimo karena cuaca ek… Read More
  • Inilah Dokumen Yang Ditemukan Untuk Mendirikan Negara Yahudi di Saudi Arabia International – Sebuah dokumen di Inggris tercatat tahun 1917 mengungkap sebuah rencana pendirian negara Yahudi di Arab Saudi. Untuk mewujudkan gagasan itu, sekitar 120 ribu tentara Yahudi dari Inggris dan Rusia disiapkan u… Read More
  • TKW Lolos dari Hukuman Mati JAKARTA - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Linda Amalia Sari Gumelar mengaku lega setelah Wilfrida Soik --TKW asal Kabupaten Belu Nusa Tenggara Timur-- lolos dari hukuman mati di Malaysia. "Mahkamah Tin… Read More

0 komentar:

Posting Komentar