Kamis, 06 November 2014

Naiknya BBM Berdampak Serius di Pemerintahan Jokowi

Jalur - Rencana akan di naikkannya harga BBM oleh pemerintah saat ini era kepemimpinan Joko Widodo, akan berakibat fatal, dan memiliki efek yang cukup besar dari segala sektor bidang. Saat ini pangsa pasar sudah dihantui keterpurukan bila nantinya akan benar benar naik BBM tersebut.

Kendati demikian, dukungan menaikkan BBM sudah tergulir oleh para tokoh tokoh politik senior, yang menyatakan mendukung program pemerintah untuk menaikkan harga BBM.

Timbul semacam keraguan atas visi misi yang diusung Kabinet Kerja tak sesuai dengan janji kampanyenya. Dengan adanya ketidakpercayaan lagi rakyat ataupun kelompok golongan tertentu akan berimplikasi terhadap istilah impeachment berasal dari kata “to impeach”, yang berarti meminta pertanggungjawaban. Jika tuntutannya terbukti, maka hukumannya adalah “removal from office”, atau pemberhentian dari jabatan.

Dengan kata lain, kata “impeachment” itu sendiri bukanlah pemberhentian, tetapi baru bersifat penuntutan atas dasar pelanggaran hukum yang dilakukan. Oleh karena itu, dikatakan Charles L. Black, “Strictly speaking, ‘impeachment’ means ‘accusating’ or ‘charge’.” Artinya, kata impeachment itu dalam bahasa Indonesia dapat kita alih bahasakan sebagai dakwaan atau tuduhani.

Lebih jelas, menurut Marsilam Simanjuntak impeachment adalah:

“Suatu proses tuntutan hukum (pidana) khusus terhadap seorang pejabat publik ke depan sebuah quasi-pengadilan politik, karena ada tuduhan pelanggaran hukum sebagaimana yang ditentukan Undang Undang Dasar. Hasil akhir dari mekanisme impeachment ini adalah pemberhentian dari jabatan, dengan tidak menutup kemungkinan melanjutkan proses tuntutan pidana biasa bagi kesalahannya sesudah turun dari jabatannya”.

Dengan demikian nyatalah bahwa impeachment berarti proses pendakwaan atas perbuatan menyimpang dari pejabat publik. Pengertian demikian seringkali kurang dipahami, sehingga seolah-olah lembaga “impeachment” itu identik dengan ‘pemberhentian’.


0 komentar:

Posting Komentar