Jumat, 14 Februari 2014

Sejarah Meletusnya Gunung Kelud

Jakarta - Gunung Kelud yang memiliki ketinggian 1,731Mdpl merupakan salah satu gunung yang cukup aktif di Indonesia. Dan gunung ini bahkan diperkirakan sudah meletus lebih dari 30 kali sejak Tahun 1000-2014

Akibat meletusnya gunung tersebut pada Kamis (13/2/2014), tercatat gunung ini sudah beberapa kali meletus dalam rentang waktu 1919-2007.

Kronologi pada 19 Mei 1919, Gunung Kelud meletus, yang menewaskan sedikitnya 5.000 orang, sebagian besar dari mereka tewas karena diterjang lahar dan awan panas.

Setelah cukup tenang selama beberapa puluh tahun, Kelud kembali aktif pada 1951, 1966, dan 1990, yang secara total menewaskan 250 orang.

Setelah letusan pada 1966, Pemerintah Indonesia membangun Terowongan Ampera di sisi barat daya kawah untuk mengurangi volume air di danau yang berada di kawah gunung sehingga mengurangi bahaya lahar panas.

Pada awal Februari 1990, Kelud kembali meletus melemparkan materi vulkanis hingga ketinggian tujuh kilometer. Akibat letusan ini, sedikitnya 30 orang meninggal dunia.

Pada 16 Oktober 2007, pemerintah memerintahkan 30.000 warga di sekitar gunung itu harus mengungsi, setelah para ahli mengatakan gunung itu dalam kondisi siap meletus.

Akhirnya, Kelud meletus pada 3 November 2007 pukul 03.00 dini hari. Sehari sesudahnya, Kelud memuntahkan abu vulkanis setinggi 500 meter ke udara. Letusan terus terjadi hingga 8 November 2007.

Dan kini terjadi kembali letusan tersebut.

Related Posts:

  • Kasus Suap Pengadilan Sudah Bukan Rahasia   Jakarta - Penggiat anti Korupsi Taufik Basari menilai praktik mafia hukum yang libatkan jaksa, hakim dan pengacara sudah menjadi rahasia umum. Sehingga ia tidak heran ketika Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangka… Read More
  • Mudik Aman, Cukup Bayar Premi Asuransi Kecelakaan Rp5.000   Jakarta - PT Jasaraharja Putera, anak usaha PT Jasa Raharja, menerbitkan asuransi kecelakaan diri bagi pemudik (JP-Aman) dengan premi terjangkau. Untuk peluncuran pertama, Jasaraharja Putera menyiapkan kupon premi rat… Read More
  • Cara Klaim ke Jasa Raharja Jika Kecelakaan Waktu Mudik   Jakarta - Direktur Utama Jasa Raharja, Budi Setyarso, menjelaskan setiap pemudik mendapatkan jaminan asuransi dari Jasa Raharja jika terjadi kecelakaan lalu lintas. Syarat klaim pun cukup mudah, cukup menunjukkan kart… Read More
  • Kapolsek Berhijab Pertama di IndonesiaAceh - Sebagai salah satu daerah istimewa, memang Nanggroe Aceh Darussalam lekat dengan daasar ke Islamannya, termasuk kewajiban berjilbab. Salah satunya adalah AKP Fitrisia Kamila, seorang Kapolsek muslimah pertama di wilaya… Read More
  • Kritis Pengendara Motor Terjatuh di Senayan   Jakarta - Kecelakaan tunggal lalu lintas terjadi di Jalan Asia Afrika, Jakarta Selatan, tepatnya di seberang Plaza Senayan, Sabtu 27 Juli 2013 sekitar pukul 11.00 WIB. Seorang pengendara motor Shogun 125 R dengan nopo… Read More