Jalur - Rakyat Guatemala menyambut gembira pencabutan kekebalan hukum presiden.
Parlemen Guatemala sepakat mencabut hak kekebalan hukum yang selama ini melindungi Presiden Otto Perez Molina.
Kesepakatan tersebut dicapai setelah sebanyak 132 dari 158 anggota parlemen setuju mencabut hak imunitas presiden. Pencabutan ini amat mungkin dipakai untuk menyelidiki skandal korupsi yang diduga melibatkan presiden.
Pekan lalu, sejumlah jaksa mengatakan Perez Molina ialah aktor intelektual di balik upaya penggelapan jutaan dollar dari bea cukai. Mereka menuding presiden dan sejumlah pejabat menerima jatah dari uang suap yang diberikan para pengusaha yang ingin menghindari pajak impor.
Presiden membantah dirinya terlibat. Namun, mantan wakil presiden dan sejumlah pejabat tinggi dipaksa mengundurkan diri dari jabatan mereka akibat skandal tersebut.
Presiden Guatemala Otto Perez Molina dituduh menggelapkan uang dari bea cukai.
Koresponden BBC di Guatemala, Katy Watson, melaporkan langkah pencabutan kekebalan presiden disambut gembira warga di luar gedung parlemen. Mereka bertepuk tangan dan bersorak, ‘Ya kita bisa’.
Selama empat bulan terakhir rakyat Guatemala menggelar demonstrasi di jalan-jalan untuk memprotes korupsi pemerintah dan menyerukan presiden segera mundur.sumber:bbc
Rabu, 02 September 2015
Guatemala Cabut Kekebalan Hukum Presiden
Categories: Berita, International
Related Posts:
Pemimpin Kudeta Thailand Bubarkan Pejabat Penting Pemerintah Bangkok - Pemimpin kudeta Thailand Sabtu (24/5/14) malam membubarkan Senat dan memindahkan pejabat pemerintah penting untuk beberapa jabatan tidak aktif menyusul kudeta, Kamis lalu. Prayuth mengatakan bahwa ia telah menga… Read More
Aksi Protes Wanita Vietnam Bakar Diri International – Seorang wanita Vietnam melakukan aksi nekat dengan membakar dirinya sendiri. Tindakan tragis ini dilakukan saat ia ambil bagian dalam aksi protes terhadap penempatan rig minyak milik China di perairan yan… Read More
Tentukan Pria Pilihan Perempuan Pakistan Tewas dibunuh oleh keluarganya Pakistan - Nasib nahas menimpa seorang wanita di Pakistan. Farzana Parveen namanya. Perempuan berusia 25 tahun itu tewas karena dilempari batu oleh keluarganya sendiri. Lantaran ia memilih untuk menikah dengan pria ya… Read More
Pemimpin Kudeta Thailand Menerima Mandat Kekuasaan Thailand - Pemimpin kudeta militer Thailand menerima penunjukan resmi dari kerajaan untuk menjalankan pemerintahan dalam upacara di ibukota Bangkok setelah mengambil alih kekuasaan dalam kudeta pekan lalu. Penunjukan Pangl… Read More
Obama dan Slogan Politiknya Washington – Presiden Barack Obama meledakkan lelucon karut marut peluncuran kebijakan kesehatan pemerintahnya dan meledek lawan politiknya saat makan malam tahunan dengan wartawan Gedung Putih, Ahad malam atau Senin pagi W… Read More
0 komentar:
Posting Komentar